5 Cara Membuat Roti Nastar Yang Enak dan Lezat

Detail Produk Cara Membuat Roti Nastar Yang Enak dan Nikmat

Roti nastar kini menjadi salah satu jenis kue yang memiliki peminat yang besar. Roti nastar memiliki cita rasa yang enak dan nikmat. Untuk mendapatkan roti nastar kini memang tidaklah sulit. Sebab roti nastar juga sering dijumpai dimana-mana, baik di toko kue, swalayan maupun pusat perbelanjaan lainnya. Jenis kue nastar memiliki harga yang terjangkau sehingga tak heran bila panganan ini cukup digemari. Penggemar kue nastar memang sangat besar baik dari kalangan anak-anak hingga orang tua. Panganan ini biasanya dijadikan sebagai camilan santai dirumah bersama rekan kerja maupun keluarga. Selain itu jenis kue nastar juga sering dijadikan suguhan saat hari-hari besar misalkan hari raya idul fitri. Dari rumah ke rumah sudah banyak yang menyuguhkan kue nastar. Variasi roti nastar kini mulai berbagai ragam, sehingga keanekaragam variasi kue nastar yang disuguhkan membuat banyak yang ingin tahu cara membuat roti nastar!
Proses membuat roti nastar memang terbilang sangat mudah dilakukan. Dimana bahan baku untuk membuat roti nastar bisa dijumpai dipasaran. Harga bahan baku kue nastar ini sangat terjangkau. Bagi Anda yang kini ingin mencoba membuat roti nastar namun masih belum mengetahui cara membuatnya, kini tidak perlu khawatir lagi. Disini kami akan berbagi resep kepada Anda dalam membuat roti nastar yang enak. Nah, mungkin Anda penasaran dengan cara membuat roti nastar? Langsung saja yuk simak resepnya di bawah ini.

Resep Pertama Membuat Roti Nastar


Bahan yang dibutuhkan :
  • tepung terigu 450 gram.
  • telur 6 butir (pisahkan antara kuning serta putih telur)
  • susu bubuk 120 gram.
  • Selai nanas.
  • keju parmesan 50 -75 gram.
  • gula halus 150 gram.
  • mentega375 gram.
Cara membuat roti nastar selai nanas :
  1. Pertama campurkan 3 buah kunung telur dan 2 putih telur dalam satu wadah. Kocok kedua bahan tersebut hingga rata.
  2. Setelah itu tambahkan tepung terigu, gula halus, mentega, dan keju parmesan ke dalam pada campuran kuning dan putih telur yang sudah diaduk tadi. Jika dirasa masih terlalu encer maka bisa menambahkan kembali tepung terigu. Aduk kembali hingga menghasilkan adonan yang kalis.
  3. Bentuk adonan menjadi  bentuk bulat  maupun bentuk yang bisa disesuaikan dengan keinginan. Tambahkan selai nanas didalamnya, taruh diatas  Loyang.
  4. Panggang nastar dalam oven menggunakan suhu sekitar 170 – 180 derajat selama 15 – 20 menit.
  5. Jika nastar dirasa sudah matang, kemudian keluarkan dari oven dan biarkan dingin.
  6. Roti nastar siap disajikan.

Resep Kedua Membuat Roti Nastar



Bahan membuat nastar kacang :
  • Margarine 175 gram
  • Garam ¼ sdt
  • gula tepung 50 gram
  • telur 1 butir
  • tepung terigu protein rendah 200 gram
  • tepung maizena 30 gram
  • susu bubuk 20 gram
Bahan isi :
  • kacang tanah sangrai 75 gram
  • gula pasir 35 gram
Bahan untuk olesan :
  • kuning telur 2
  • madu 1/8 sdt
Cara membuat roti nastar kacang :
  1. Pertama untuk membuat isi caranya memblender kacang tanah dan gula pasir hingga halus dan lembut. Kemudian bentuk menjadi bulat kecil-kecil.
  2. Untuk membuat kulit : siapkan wadah lalu masukkan margarine, gula tepung dan garam. Kocok semua bahan tersebut sekitar 30 detik. Lalu tambahkan telur, kocok kembali hingga tercampur rata.
  3. Tambahkan dengan tepung maizena, tepung terigu dan susu bubuk sambil diayak dan juga diaduk sampai adonan tercampur dengan rata.
  4. Setelah itu, kemudian ambil adonan kulit lalu pipihkan dan berikan isian. Setelah diberi isian lalu bentuk bulat.
  5. Letakkan diatas loyang yang sebelumnya sudah diolesi dengan margarine.
  6. Oven roti sekitar  15 menit menggunakan suhu 150° Celsius. Kemudian olesi menggunakan bahan olesan, lalu oven kembali sekitar  10 menit menggunakan suhu yang sama. Tunggu hingga matang.
  7. Roti yang sudah matang bisa dikeluarkan dari oven dan biarkan sampai dingin.
  8. Roti nastar yang sudah dingin bisa disimpan dalam toples dan siap disajikan.

Resep Ketiga Membuat Roti Nastar


Bahan yang dibutuhkan :
Bahan Isi :
  • Siapkan 100 gram kacang tanah kupas, disangrai
  • Siapkan 50 gram gula pasir
Bahan Kulit :
  • Siapkan 1 kuning telur
  • Siapkan 315 gram tepung terigu protein rendah
  • Siapkan 20 gram maizena
  • Siapkan 20 gram susu bubuk
  • Siapkan 250 gram margarin
  • Siapkan 50 gram gula tepung
  • Siapkan 1/2 sendok teh cokelat pasta
Bahan Olesan (aduk Rata):
  • Siapkan 2 kuning telur
  • Siapkan 1 sendok teh susu cair
Cara membuat roti nastar :
  1. Untuk membuat isi : blender kacang tanah dan gula pasir hingga halus dan lembut dan dapat dibentuk. Timbang masing-masing adonan dengan berat 1 gram.  Bentuk menjadi bulat. Sisihkan.
  2. Untuk membuat kulit: kocok margarin dan gula tepung  sekitar 1 menit. Kemudian tambahkan cokelat pasta dan juga kuning telur. Kocok sampai adonan rata.
  3. Masukkan tepung terigu, maizena dan juga susu bubuk sambil diayak dan diaduk sampai rata.
  4. Ambil 5 gram adonan kulit. Kemudian pipihkan dan berikan isian didalamnya. Bentuk bulat kembali.
  5. Masukkan dalam loyang yang sudah diolesi dengan margarine.
  6.  Setelah itu, panggang dalam oven menggunakan suhu dibawah 150 derajat Celsius sekitar 15 menit.
  7. Kemudian berikan atasnya dengan bahan olesan. Oven kembali dengan api di bawah suhu 150 derajat Celsius dalam 15 menit hingga matang.

Cara membuat roti nastar memang begitu simpel dan sederhana dilakukan, siapapun bisa mencoba membuatnya. Untuk membuat roti nastar ini agar bisa mendapatkan hasil roti yang sempurna maka perlu mesin oven yang bagus.

 Resep Keempat Membuat Roti Nastar


Bahan membuat roti nastar :
  • tepung terigu 700 gram
  • gula halus 100 gram
  • telur 4 butir
  • susu bubuk 4 sdm
  • Sedikit keju parutan untuk taburan
  • Margarine 250 gram
  • Butter 250 gram
Bahan untuk olesan :
  • Ayam 1 butir
  • Margarine 1 sdm (lelehkan)
Bahan untuk Isi Kue Nastar Coklat Dan Keju Sederhana
  • gula pasir 100 gram
  • tepung terigu 125 gram
  • dark cooking chocolate 50 gram, cincang halus
  • coklat bubuk 25 gram
  • air matang 50 ml
  • margarine 1 sdt
Cara membuat olesan :
  1. Terlebih dahulu pisahkan antara putih telur dan juga kuning telur. Kemudian ambil kuning telurnya dan campurkan dengan madu. Kemudian aduk kembali hingga rata.
Cara membuat Isian roti nastar :
  1. Pertama panaskan wajan kemudian masukan margarin beserta air matang didalamnya.
  2. Masukkan juga gula pasir dan dark cooking chocolate, aduk sampai rata hingga mendidih.
  3. Tambahkan  tepung terigu dan juga susu bubuk, aduk terus hingga adonan bisa tercampur dengan kalis. Masak menggunakan api kecil.
  4. Jika sudah matang, matikan api dan diamkan hingga dingin.
  5. Saat adonan coklat mulai dingin, bentuk bulat kecil-kecil. Sisihkan.
Cara membuat roti nastar :
  1. Dalam membuat roti nastar pecahkan telur dan pisahkan antara putih telur dan kuning telur. Lalu ambil bagian kuning telurnya saja, kemudian masukkan margarine, gula halus, butter ke dalam wadah.
  2. Aduk menggunakan mixer dengan kecepatan rendah hingga adonan bisa tercampur rata.
  3. Masukkan tepung terigu dan susu bubuk sambil diaduk secara perlahan.
  4. Diamkan adonan sebentar. Kemudian bentuk adonan menjadi bulat, setelah itu bagian tengahnya diisi menggunakan adonan coklat.
  5. Olesi bagian atasnya menggunakan polesan kuning telur. Taburkan sedikit parutan keju diatasnya kemudian olesi kembali.
  6. Letakkan dan susun di atas loyang yang sudah diolesi margarin, beri jarak antara adonan yang satu dengan lainnya.
  7. Selanjutnya panaskan oven terlebih dahulu. Kemudian masukkan loyang yang sudah terisi kue ke dalam oven selama 15 menit dengan suhu 140 derajat Celcius.
  8. Berikan olesan bagian atas kue menggunakan kuning telur. Oven kembali selama 15 menit hingga roti nastar matang.
  9. Setelah matang, keluarkan dan dinginkan sebentar.
  10. Sajikan dalam toples supaya kerenyahannya bisa terjaga.

Resep Kelima Membuat Roti Nastar


Bahan Isi :
  • Sediakan 1/8 sendok teh garam
  • Sediakan 2 butir cengkeh
  • Sediakan 3 cm kayu manis
  • Sediakan 1/2 sendok teh air jeruk lemon
  • Sediakan 500 gram nanas, diparut
  • Sediakan 125 gram gula pasir
Bahan Kulit :
  • Sediakan 25 gram gula tepung
  • Sediakan 1/4 sendok teh garam
  • Sediakan 1 buah kuning telur
  • Sediakan 250 gram margarin
  • Sediakan 25 gram susu bubuk
  • Sediakan 50 gram keju parut
  • Sediakan 275 gram tepung terigu protein rendah
  • Sediakan 30 gram tepung maizena
Bahan Olesan (aduk Rata)
  • Sediakan 1 sendok teh susu cair
  • Sediakan 2 buah kuning telur
Bahan Taburan:
  • Sediakan 40 gram keju parut
Cara Membuat Nastar Gulung:
  1. Langkah membuat isi : Masak terlebih dahulu nanas hingga airnya meresap. Masukkan gula pasir, cengkeh, garam dan kayu manis. Masak kembali hingga kering. Tambahkan dengan air jeruk lemon. Aduk kembali hingga rata dan dinginkan. Pulung secara menjanjang. Sisihkan.
  2. Untuk membuat kulit : kocok gula tepung, margarin, dan garam sekitar 1 menit. Tambahkan kuning telur. Kocok kembali sampai adonan rata.
  3. Masukkan tepung maizena, tepung terigu,  dan susu bubuk sambil diayak dan juga diaduk hingga rata. Tambahkan keju parut. Aduk sampai rata.
  4. Giling adonan kulit dengan bentuk memanjang. Beri isikan isian dan gulung. Masukkan dalam lemari es.
  5. Potong-potong degan ukuran 2 1/2 cm. Lalau letakkan diatas loyang yang sudah dioles margarin.
  6. Panggang dalam oven sekitar 15 menit menggunakan suhu 150 derajat Celsius. Olesi dengan bahan  olesan. Taburi atasnya dengan keju. Oven kembali sekitar 15 menit dengan suhu 150 derajat Celsius  hingga roti matang.
  7. Roti nastar yang sudah matang bisa dinikmati.
Demikianlah ulasan menarik tentang cara membuat roti nastar yang mudah dilakukan. Semoga saja kehadirannya resep yang kami bagikan diatas bisa berguna dan menambah pengetahuan tentang membuat roti nastar yang enak. Selamat mencoba dan semoga berhasil.

1 comments:


EmoticonEmoticon